Dalam Rangka Hari Kunjung Perpustakaan, Kamis (14/09/2023), Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi NTT dikunjungi siswa-siswi dari SD, SMP, SMA Advent Ponain-Amarasi Tengah, Kabupaten Kupang. Tidak tanggung tanggung, jumlah siswa yang berkunjung sekitar 180 orang yang terdiri dari siswa dan guru-guru.
Kunjungan literasi ini bertujuan untuk mengenalkan kepada siswa seluruh objek literasi dan jenis-jenis koleksi beragam yang ada di Perpustakaan Provinsi NTT sebagai bekal ilmu pengetahuan.
Dalam kunjungan yang didampingi langsung oleh Kepala Sekolah SMA Advent Ponain, Pdt. Thimotius Nubatonis, S.Th, M.Fil dan Kepala Sekolah SMP Advent Ponain, Yohanis Lawehiku, S.Pd berlangsung sekitar 4 jam diterima Kepala Bidang Layanan dan Pembinaan Perpustakaan, Dollyres Chandra, S.Sos mewakili Kepala Dinas. Pada kesempatan itu, petugas layanan perpustakaan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi NTT memperkenalkan perpustakaan mulai dari registrasi pengunjung, Ruangan Sirkulasi, Ruang Otomasi, Ruangan Baca, Ruang Deposit dan Ruang Preservasi untuk melihat proses layanan perpustakaan mulai dari registrasi pengunjung, cara peminjaman dan pengembaliaan buku, registrasi pendaftaran anggota sampai perbaikan atau pelestarian buku.